Jika Anda berencana berpergian ke Jepang dan ingin memberikan souvenir atau oleh-oleh kepada para kerabat, mungkin boneka daruma ini bisa menjadi satu nya. Boneka daruma adalah salah satu boneka yang paling terkenal dan populer di Jepang, boneka ini diyakini sebagai pembawa keberuntungan.
Warna Daruma kebanyakan adalah merah, warna merah ini juga melambangkan energi dan kesehatan yang baik dalam budaya Asia. Dari namanya, Daruma berarti ketekunan atau keteguhan. Itulah alasan mengapa ekspresi Daruma dengan mata yang menatap lurus ke depan. Boneka Daruma juga dibuat dengan warna lain, seperti ungu, kuning dan putih. Setiap warna diyakini membawa keberuntungan yang berbeda-beda. Sehingga, orang harus memilih warna Daruma agar mendapat keberuntungan sesuai kepentingan.
Sumber Foto : welovedaruma.com
Selain itu, alis mata Daruma digambar berbentuk seperti burung bangau dan kumis atau jambangnya terlihat mirip cangkang kura-kura. Kedua binatang adalah simbol tradisional umur panjang. Setiap boneka Daruma dilukis tangan sehingga tidak ada Daruma yang memiliki desain yang sama persis.
Festival Boneka Daruma
Sumber foto : ohmatsuri.com
Hatsuichi matsuri merupakan festival meriah yang diadakan setiap bulan Januari sejak tahun 1600-an di pusat kota Maebashi, prefektur Gunma. Masyarakat setempat akan datang dengan membawa boneka daruma milik mereka dan meletakannya pada tumpukan boneka yang telah ada dengan rapih. Kemudian boneka daruma akan dibakar bersama-sama. Seusai boneka daruma dibakar, masyarakat Jepang membeli boneka daruma baru yang akan digunakan di tahun selanjutnya. Boneka ini dibeli tanpa memiliki gambar mata sama sekali. Masyarakat Jepang kemudian akan menggambarkan satu per satu bagian mata daruma begitu satu per satu harapan mereka terkabul.
Lokasi Tempat Membeli Boneka Daruma
Secara tradisional boneka daruma ini hanya bisa Anda dapatkan di bulan Januari. Tetapi Anda dapat membelinya sepanjang tahun di toko-toko seperti :
1. Iwakura Stone Goods
Alamat : Jepang, 〒162-0825 Tokyo, Shinjuku City, Kagurazaka, 5 Chome−8, 恵比寿亭ビル 1F
Website : http://www.iwakura-stone.jp/
No Telp : +81362807108
Akses :
2. Oriental Bazaar
Alamat : 5 Chome-9-13 Jingumae, Shibuya City, Tokyo 150-0001, Jepang
Website : http://www.orientalbazaar.co.jp/
No Telp : +81334003933
Akses :
3. Kimura Ohshido
Alamat : 538 Gojobashihigashi, Higashiyama Ward, Kyoto, 605-0846, Jepang
Website : https://www.kimura-ohshido.co.jp/
No Telp :+81755417321
Akses :
4. Narita Airport (Satsumaya Okutani)
Alamat : Jepang, 〒286-0111 Chiba, Narita, 成田国際空港
Website : https://www.narita-airport.jp/jp/shops/detail/t1cb04_t00028
No Telp : +81476328646
Akses :
5. Kansai Airport (Kyoto Craft Mart)
Alamat : 1 Senshukukokita, Izumisano-shi, Osaka 549-0001, Jepang
Website : https://www.kansai-airport.or.jp/en/shop-and-dine/shop/s010
No Telp : 072-456-6485
Akses :
Nah itulah oleh-oleh yang bisa kamu bawa dari Jepang! Semoga bermanfaat ya. Dapatkan informasi mengenai tiket pesawat ke Jepang disini ya. Atau paket tournya disini.